Selasa, 26 Agustus 2014
Milo Doggies Cookies
cookies yg satu ini imut2 lucu.. best seller jg pas lebaran kemaren.. krn cookiesnya lain drpd yang lain..
aku ambil dari blognya mba hesti.. klik disini yang mau liat resepnya.
ini aku copas juga disini ya resepnya.. aku modif sedikit aku tambah gula halus dikit aja krn mnurut aku kurang manis.
Bahan:
(hasil jadi sekitar 48 buah)
- 180 gr butter, lembutkan di suhu ruang
- 80 gr Milo
- 2 sdm gula halus
- 200 gr tepung terigu protein rendah
- 25 gr maizena
- 25 gr susu bubuk
- 100 gr chocolate chips (untuk matanya)
- mieses secukupnya (untuk mata)
- Koko Krunch secukupnya (untuk kupingnya)
Cara membuat :
Pre-heat oven 140 C.
Siapkan loyang tanpa olesan.
Ayak terigu, maizena dan susu bubuk.
Kocok butter, gula halus, dan Milo sekitar 3 menit dengan kecepatan rendah. Jangan overbeat.
Masukkan campuran tepung dan aduk hingga menjadi adonan yang dapat dipulung.
Bagi adonan menjadi bulat bulatan seberat 10 gr (aku 7 gr).
Beri mieses untuk mata, coklat chips untuk hidung dan Koko Crunch untuk telinganya.
Panggang selama sekitar 25 menit.
Kalau ingin garing luar dan dalam, lanjutkan dikeringkan dalam oven dengan mode warm selama 30 menit.
Hilangkan uap panasnya sebelum dimasukkan ke dalam toples.
Notes:
*berhubung aku pake otang alias oven tangkring, jd dikira2 aja klo sudah keras berarti sudah garing luar dalam. tapi hati2 jangan sampe gosong nanti pait dong..
*jangan lupa selalu putar loyang tiap beberapa menit agar hasilnya sempurna, karena panas otang kurang merata. ada juga yg mengakalinya dgn menaruh loyang pasir di rak paling bawah agar panasnya merata. tapi aku belum prrnah coba sih hihi..
* gunakan hanya rak nomor 2 dan 3 dari bawah. rak paling bawah sebaiknya tidak digunakan karena terlalu dekat dgn api kompor shg hasilnya kurang maksimal. atau kalau mau tetep pake rak paling bawah bisa juga diakalin otangnya ditinggiin pake balok kayu atau apa aja yg bisa bikin otangnya jadi lebih tinggi biar ga terlalu dekat sama api kompornya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar